Sunday, June 22, 2014

Ujian karate Inkanas

Sekarang kami bergabung dengan Institut Karate-Do Nasional (Inkanas) cabang khusus Masjid Besar Candi (MBC), Sidoarjo. Masjid yang terletak di Jl Raya Candi No 15 Sidoarjo ini tidak hanya digunakan untuk sholat dan pengajian, tetapi juga untuk latihan karate dan kegiatan lain. Cukup jauh juga letak MBC dari rumahku.

Di Inkanas MBC ada beberapa wasit karate tingkat nasional dan internasional, serta ada atlet-atlet dan mantan atlet karate nasional.

Ini adalah sebagian pengurus Inkanas MBC. Yang sedang berbicara adalah Sensei Awang, beliau salah satu wasit internasional karate. 

Tadi pagi kami mengikuti ujian karate di MBC. Total ada sekitar 133 siswa yang mengikuti ujian. Sebelum ujian, kami melakukan upacara pembukaan.

Suasana upacara pembukaan ujian karate di MBC

Ujian karate

Ketika ujian sudah selesai, kakak-kakak tingkat mendemonstrasikan kemampuan mereka. Wowww, mereka sangat hebat.



Demonstrasi oleh kakak-kakak

Alhamdulillah aku naik ke sabuk biru, dan alhamdulillah semua peserta lulus ujian.

Thursday, June 12, 2014

HAN 2014

Hari Selasa 10 Juni 2014 lalu diadakan peringatan Hari Anak Nasional (HAN) 2014 di GOR Kabupaten Sidoarjo. Dalam peringatan tersebut banyak sekali adik-adik TK yang ikut serta memeriahkan HAN dengan musik patrol, senam, menggambar, dll. Mereka memakai baju warna-warni. Dalam cara itu juga ada Guk Yuk Sidoarjo 2014 dan ada kakak-kakak yang menang lomba melukis tingkat nasional dan lomba membatik tingkat nasional.

 Adik-adik TK sedang mewarnai

Adik-adik yang ikut musik patrol

Pada hari itu Bapak Saiful Ilah, Bupati Sidoarjo, akan membuka HAN 2014 dengan menggoreskan cat di kanvas. Aku ditugaskan untuk meneruskan goresan Bapak Bupati menjadi lukisan. Wah, untuk pertama kalinya aku menggunakan cat, dan untuk pertama kalinya aku melukis di kanvas. Alhamdulillah Pak Joko banyak memberikan bimbingan.

Bapak Bupati (berkaus merah, paling depan) datang

 
Bapak Bupati menggoreskan cat di kanvas

Aku melanjutkan goresan Bapak Bupati (lengkungan) menjadi lukisan dg dibimbing Pak Joko

Ini lukisanku. Aku berfoto bersama Bu Iin, guruku

Lukisanku ditanda tangani Bapak Bupati dan Wakil Bupati Sidoarjo

Alhamdulillah lukisanku ditanda tangani Bapak Bupati dan Wakil Bupati Sidoarjo. Sekarang lukisanku disimpan di sekolah. Aku masih harus banyak belajar melukis dari Pak Joko.

Kata

Bulan lalu aku ikut pertandingan kata karate Kandaga Prana di Dojo FORKI Surabaya. Benar-benar pengalaman pertama bagiku. Aku diantar ibuku, dan kami belum tahu bahwa harus sedia sabuk merah dan biru untuk bertanding. (Gak boleh pakai sabuk hitam untuk seragam sekolah, hehehe). Kalau lawanku pakai sabuk biru, maka aku pakai sabuk merah, untuk memudahkan juri membedakan kami. Akhirnya ibuku beli sabuk merah dan biru dari panitia.

Ramai sekali suasananya, banyak sekali wakil-wakil dari kabupaten dan kota di Jatim. Aku grogi juga, apalagi baru pertama kali bertanding. Teman-teman dalam tim kami banyak yang ikut dua pertandingan: kata dan kumite, tapi aku hanya ikut pertandingan kata. Ada 5 juri untuk setiap pertandingan, terdiri dari 1 juri ketua dan 4 juri anggota. Juri anggota duduk di tiap sudut tatami, membawa dua bendera merah dan biru. Kalau nilai yang lebih bagus untuk peserta bersabuk merah maka juri mengangkat bendera merah, begitu pula sebaliknya.

Alhamdulillah aku bisa sampai final dan Alhamdulillah aku juara 2 kata.